Ambon,N25NEWS.id – Dalam Momentum Bulan Ramadhan GMKI Cabang Ambon turut bersama merayakan sukacita dengan melaksanakan buka puasa bersama remaja Mesjid Al-Hijrah Kampung Jawa Tantui Atas rabu, 27 Maret 2024.
Buka Puasa bersama itu turut dihadiri oleh Kadis Pemuda & Olahraga Provinsi Maluku Sandy Wattimena.
Acara bukber yang dilaksanakan Berlangsung meriah dan khidmah dihadiri oleh ratusan remaja masjid dan kader GMKI Cabang Ambon.
Buka puasa bersama ini juga di lakukan penyerahan santunan bagi anak yatim oleh Sandy Wattimena.
Dalam ceramahnya Ustadz Syarif Bakri Asyahtry menyampaikan terima kasih dan mengapresiasi kegiatan yang selalu dibuat oleh GMKI untuk tetap merawat toleransi ditengah kemajemukan masyarakat kota Ambon.
Sementara itu Ketua GMKI Cabang Ambon Apriansa Atapary dalam sambutannya mengajak seluruh hadirin untuk tetap baku kele & bagandeng untuk menjaga kerukunan hidup umat beragama dan bersama-sama menjadi aktor pembaharu demi pengembangan Kota Ambon.
Selain itu Sandy Wattimena menyampaikan terima kasih telah diterima oleh basudara di kampung jawa.
Secara lantang dan santun Sandy Menyampaikan Niat dan memohon dukungan untuk maju bertarung pada pilkada Ambon 2024 mendatang,antuasisme positif pun diberikan atas maksud sandy wattimena.(**)