Kegiatan Goes To School Di Malteng,KMHDI Kota Ambon: Ikut Membantu Pendidikan Suku Nuaulu Yang Minim

by
by

AMBON,N25NEWS.id- Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia Kota Ambon menggelar Kegiatan pengabdian yaitu KMHDI Goes To School di Maluku Tengah,tepatnya di Kecamatan Amahai Negeri Sepa 11 Januari 2025.

Menurut Ketua KMHDI Kota Ambon  David Waemese,persoalan pendidikan di Indonesia terkhusus nya di pelosok-pelosok negeri masih kurang.

“Kami mencoba untuk melakukan kegiatan pengabdian ini di Maluku Tengah,tepatnya di Kecamatan Amahai Negeri Sepa,”ujarnya kepada N25NEWS,di Ambon.

Dikatakannya lagi,Kegiatan ini bertujuan agar memotivasi dan mendorong pelajar, mahasiswa dan bahkan masyarakat, khususnya Nuaulu untuk memiliki bekal dalam menyambut Indonesia Emas 2045.

Selain itu, kegiatan Ambon Goes To School sangat positif,karena memotivasi para pelajar dan mahasiswa  dalam pendidikan dan beasiswa,yang tentu mereka dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya.

“Atas kegiatan yang sangat positif ini,kami perlu menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang sudah boleh memberikan dukungannya,terutama kepada Kapolda Maluku,Polres Malteng,Kapolsek Amahai juga dan teman-teman HIPMAN yang telah membantu kami di kegiatan Ambon Goes To School,”ujarnya.

Sementara itu, Mantum HIPMAN Natupane Nahatue S.Pd mengatakan,Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi adik-adik pelajar dan mahasiswa,karena memberikan manfaat yang luar biasa.Mengingat,pendidikan di Nuaulu,dalam hal ini masyarakat masih sangat minim.

Olehnya, sosialisasi Ambon Goes To School kepada generasi muda dan masyarakat Nuaulu,akan berdampak positif dalam menghadapi tantangan global dan tentunya dapat berkontribusi bagi pembangunan SDM.

“Untuk itu,saya berharap adik-adik pelajar dan mahasiswa fokus mengikuti giat ini.”tandasnya.(**)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *