Irfan Bachdim Dan Marc Klok Wakili KNVB Coacing Clinic Di Ambon

by
by

N25SPORT -Koninklijke Nederlandse Vodetbalboand (KNVB) melalui Inspair Indonesia akan melakukan kegiatan coching clinic di Kota Ambon ibu kota Provinsi Maluku yang rencananya akan berlangsung pada tanggal 6 Novemner 2021 di lapangan sepak bola Universitas Patimura (Unpatti) Ambon.Dimana kegiatan tersebut merupakan kerjasama Inspire dengan Maluku Soccer Akademi (MSA).

“Kegiatan Coacing clinic ini merupakan kerjasama antara pihak KNVB dengan Inspire Indonesia dan juga menggandeng MSA Maluku yang rencananya akan berjalan dalam waktu dekat ini,”ungkap CEO MSA,Rinto Lewen kepada N25 Maluku Sport,di Ambon belum lama ini.

Lebih lanjut dijelaskannya,untuk peserta coacing clinic sendiri terdiri dari 48 anak dari berbagai SSB yang ada di wilayah Maluku Tengah maupun Kota Ambon dan kegiatan ini hanya berlangsung selama dua jam setelah tim tim coacing clinic langsung bertolak kedaerah lain,karena tidak ada kegiatan apapun di Kota Ambon selain coacing clinik.

 

Adapun,Lewen melakukan klarifikasi terkait dengan yang datang ke Kota Ambon itu Timnas Belanda maupun club Jong Ambon asal Belanda tidak benar sebab saat tim Orange Belanda sementara fokus untuk mengikuti kuslifikasi Piala Dunia 2022 serta liga-liga sementara berjalan.

“Oleh karena itu, KNVB bersama Inspire Indonesia menunjuk pemain Indonesia berdarah Belanda seperti Irfan Haarys Bachdim saat ini memperkuat PSS Sleman dan Marc Antohony Klok yang memperkuat Persib Bandung.Selain itu,kita tau mereka hanya dua jam di Kota Ambon setelah itu mereka harus kembali meninggalkan Ambon menuju ke kota Lain seperti Manado, Bandung, Surabaya dan Jakarta,”terangnya.

Selain itu,Plt Ketua Askab PSSI Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD) tersebut mengatakan semoga dengan adanya coacing clinic ini dapat bermanfaat bagi perkembangan sepak bola di Provinsi Maluku dan ke depan juga Inspire Indonesia akan melakukan kegiatan yang sama pada beberapa kabupaten/kota di Maluku.

“Terkait dengan persiapan untuk menyambut kedatangan tim coacing clinic,saat kami semua lagi proses dan MSA melibatkan program studi Pendidikan, Jasmani,Kesehatan dan Rekreasi (Penjaskesrek) Unpatti Ambon sebab pihak MSA dan Penjaskesrek sudah melakukan pendatanganan MoU,”tandasnya.

Penulis : Santos Walalayo

Editor : Redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *