AMBON,N25NEWS.id-Sebanyak 385 Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja atau PPPK,secara resmi menerima SK yang diserahkan langsung oleh Pj Walikota Ambon Bodewin Wattimena,saat apel bersama di lapangan Merdeka Ambon,Rabu (3/4/2024).
Saat menyerahkan SK tersebut Pj Walikota Ambon Bodewin Wattimena mengatakan,dengan diterimanya SK PPPK tersebut,diharapkan mereka bisa dapat menyesuaikan diri dalam melaksanakan tugas.
“Pagi ini kita melaksanakan apel bersama sekaligus penyerahan SK kepada PPPK yang telah di tetapkan dan diangkat yaitu sebanyak 385 orang sedangkan tiga orang masih di proses karena dalam perbaikan berkas,”kata Pj Walikota Ambon Bodewin Wattimena.
“Kami tentu berharap kepada seluruh teman-teman yang baru saja mendapatkan SK pengangkatan untuk bisa menyesuaikan diri melaksanakan tugas dan tanggung jawab, sesuai dengan apa yang menjadi tanggung jawab kalian,”ujarnya.
Dikatakan,saat ini sudah masuk pada penghujung bulan Suci Ramadhan, maka sebentar lagi akan masuk libur panjang.
Oleh karena itu, bagi ASN yang ingin berlibur untuk tidak menggunakan fasilitas dinas.
“Kita hampir berada pada Penghujung pelaksanaan ibadah puasa di bulan Suci Ramadan 1445 Hijriyah karena itu,kami berharap kepada saudara-saudara sekalian umat Islam pada ASN supaya terus melaksanakan ibadah puasa dengan baik dan intinya akan tiba dini Hari Raya Idul Fitri nanti,”paparnya.
Karena itu pemerintah kota menyampaikan selamat merayakan Hari Raya Idul Fitri 1 syawal 1445 H kepada seluruh umat Islam di Kota Ambon terkhusus para pegawai lingkup Pemerintah Kota Ambon.
“Kita juga akan memasuki libur panjang, oleh karena itu,kami mengingatkan kepada kita semua untuk melaksanakan libur panjang ini dengan baik.
Dirinya juga menghimbau untuk mau melaksanakan libur di luar kota Ambon,supaya tidak menggunakan fasilitas negara bagi para pejabat.
“Kita menjadi contoh untuk tidak menggunakan kendaraan dinas dan sebagainya, karena itu arahan yang terstruktur dari pusat sampai ke daerah-daerah.
Tak hanya itu, bagi yang mau meninggalkan kota ini rumahnya,harus berhati-hati kemudian soal listrik pastikan semua aman sebelum bapak ibu meninggal rumah masing masing, untuk melakukan mudik.(**)