Gemba  FC Optimis  Lolos Ke  Final Liga  3 Maluku 2021

by
by

N25SPORT – Juara Group A Gemba FC yang akan berhadapan dengan Runner Up Group B Walinuru FC pada hari ini Kamis 7 Oktober 2021 pada lanjutan Liga 3 Zona Maluku yang akan berlangsung pukul 15:00 WIT di Lapangan Kompi A 733 Masariku kawasan Waiheru kota Ambon.

Pada pertandingan Semi Final ini Tim asal Pulau Seram tepatnya Kabupaten seram Bagian Barat ( SBB) Gemba FC optimis menang atas lawannya Wainuru FC  dari Negeri Waai Kecamatan Salahutu Kabupaten Maluku Tengah.

Hal ini di sampaikan Jasman Rumasukun Pelatih kepala Gemba FC kepada Tim Maluku Sport.

“Saat ini untuk mempersiapan tim kami sudah menyiapkan berbagai strategi pada saat menghadapi Wainuru FC nanti,”ujarnya.

Untuk itu dirinya meminta dukungan dari semua pecinta Gemba FC untuk sama- sama kita mendoakan agar tim kebangaan ini bisa berhasil dan menjuarai kompotisi Liga 3 Maluku dan mewakili Maluku pada tingkat Nasional nantinya.

Sedangkan pelatih kepala Wainuru FC Jimmy Renyut ketika di hubungi nomor ponselnya sementara berada di luar jangkauan.

Penulis : Santos Walalayo

Editor : Redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *